Hidupmu Terlalu Beharga Untuk Dipertaruhkan. Jadi, Jangan Takut Menyudahi Hubungan Yang Tak Punya Kejelasan.




Menunggu adalah salah satu pengorbanan yang besar. Karena dalam saat-saat menunggu, ada banyak kegelisahan dan kekhawatiran yang menghampiri. Namun, dengan segala upaya seseorang yang setia dia akan menghempaskan dan menghilangkan segala keraguan itu. Sebab kamu yakin bahwa dialah akhir dari pencarian itu. tempat dimana nantinya akan mencurahkan segala cinta kasih dan menjadi bagian dalam hidup. Tapi, tentu saja menunggu pun ada batas waktunya. Apalagi jika tidak ada kepastian yang dia berikan. Bagaimanapun, waktu terus berjalan dan sayangnya tubuh akan menjadi renta dan tua, sehingga waktu menunggupun harus dibatasi.

Dear Sayangku, Aku Mencintaimu dan Rela Menunggumu, Tapi Alasan Apalagi yang Harus Aku Berikan Untuk Orang tuaku.

Orang tua tidak pernah berhenti khawatir, apalagi pada anak gadisnya yang belum jelas status hubungannya. Mereka merasa takut, jika usia anaknya tak lagi muda dan semakin bertambah usia. Ingat, tak ada orang tua yang senang jika anaknya disebut perawan tua. Ditambah lagi orang tua juga semakin tua. Dalam benak mereka sebelum waktu mereka habis di dunia ini, Mereka harus memastikan bahwa anak gadisnya sudah mempunyai seseorang yang akan menjaganya, bahkan jika punya kesempatan lebih, ingin segera menimang cucu. Maka orang tua tak pernah berhenti menanyakan kapan kamu akan menikah? Dan kapan dia akan melamarmu? Sedangkan segala alasan yang kamu lontarkan sudah habis.

Aku sudah Berulang Kali Mengingatkanmu, Tapi Selalu Saja Ada Alasan, yang Membuatku Tak Bisa Mengerti. Sebenarnya Apa yang Jadi Bebanmu?

Kalian sudah sering duduk berdua. Kamu sudah sering menanyakan kepadanya, kapan pastinya hubungan ini benar-benar serius untuk menghilangkan segala kekhawatiran dan rasa takut yang timbul dalam hatimu. Namun dia selalu saja punya alasan dan masih bekum memberikan kejelasan hubungan ini. Apalagi jika alasan itu seperti dibuat-buat dan terlihat merahasiakan sesuatu. Kadang kamu bertanya apa yang jadi beban di hatinya, apa yang membuatnya masih menyimpan sesuatu dalam hatinya. Apa sebenarnya beban dalam hatinya?

Jika Kamu Takut Tentang Kehidupan Kita Setelah ini, Apakah Kamu Tidak Yakin Jika Aku Juga Akan Berjuang?

Banyak hal memang yang harus disiapkan dalam suatu pernikahan. Apalagi setelah menikah, laki-laki akan dituntut untuk banyak hal. Khususnya menghidupi dan membahagiakan. Tapi ketika perempuan sudah meminta kepastian. Mereka pasti sudah menimang-nimang apa yang akan mereka terima. Apalagi kalian sudah mengenal lewat pacaran yang begitu lama. Jika memang dia (perempuan) tidak serius dengan kamu. Dan hanya menginginkan harta. Dia pasti sudah meninggalkan kamu sejak lama. Karena dia sadar kamu tidak akan memberikan semua yang dia mau. Tapi dia terus bertahan denganmu hingga meminta kejelasan hubungan. Itu sama saja bermakna bahwa dia siap menjalani kehidupan yang begitu sederhana denganmu. Dia pasti akan ikut membantu dan berjuang bersama. Dia tahu bahwa kamu membutuhkan bantuannya.

Cinta Mungkin Abadi Untukmu, Tapi Tubuhku Tidak. Jadi Inilah Saatnya Aku Mulai Tegas Mengakhiri Hubungan Ini.

Kamu mungkin hanya seorang wanita. Gadis yang menaruh harapan yang tinggi pada seseorang laki-laki. Tapi apa yang bisa kamu lakukan jika dia masih punya ribuan alasan untuk  menunda keseriusan denganmu. Seakan hubungan ini merupakan candaan. Kamu mungkin sangat mencintainya dan mengharapkan dia, tapi dengan semua ketidak kepastian yang dia berikan. Itu hanya akan menghancurkanmu secara perlahan. Waktu akan menggerogoti kecantikanmu, menghilangkan kesuburanmu dan membuatmu bahkan pikun serta kehilangan cinta itu. sehingga inilah waktu untuk memberikan ketegasan. Lagi pula jika hubungan itu tetap dilanjutkan, tidak hanya dirimu tapi mungkin saja dia menderita dan terbebani. Apalagi orang tua juga tak bisa berhenti untuk mencemaskan orang tua keadaanmu.


Baca Juga

Post a Comment

0 Comments