Memang benar ada banyak kriteria yang tidak aku
dapatkan dari seorang pendamping pada dirimu. Namun itu biukan sama sekali
alasan aku untuk menjauhimu atau memilih menyerah padamu. Beberapa sifatmu yang
menurutku sangat lucu dan menggemaskan sudah bany7ak menutupi kekurangan itu. Aku
mulai belajar mencintaimu apa adanya dan menerima segala kekurangan yang kamu
miliki itu. Dan perlu kamu tahu beberapa hal ini yang membuat kamu memang
pantas menjadi pendamping hidupku.
Kamu
Mengajariku Untuk Bersikap Dewasa Dengan Sikap Kamu Yang Keras Itu
Jika bersama laki-laki yang lain, mereka akan dia
saja dan tidak banyak menuntutku untuk berubah menjadi lebih baik. Mereka akan
diam ketika aku sudah marah dan ngambek. Tapi berbeda dengamu, kamu tidak
pernah menyerah untuk mengajakku berubah bahkan kamu tidak ragu untuk mencelaku
jika aku salah. Walaupun memang terkadang terasa menyakitkan lewat caramu yang
spontan tapi aku tahu itu semua untuk Kebaikanku.
Kamu
Memang Memanjakanku, Tapi Tak Berarti Kamu Akan Menuruti Semua Yang Aku Mau
Selama ini kamu memang memanjakanku dan memberikan
limpahan kasih sayang kepadaku. Kamu selalu memberikan perhatian yang aku
butuhkan untukmu dan tidak pernah mengeluh saat harus menghabiskan banyak
waktumu yang berharga bersamaku. Namun kamu juga membatasi untuk tidak memenuhi
segala permintaanku yang aku tujukan padamu. Kamu tahu itu akan hanya membuatku
tidak dewasa dan lebih banyak bergantung padamu. sehingga aku menjadi pribadi
yang tidak mandiri.
Kamu
Orang Yang Cuek, Tapi Kamu Menyempatkan Waktumu Yang Beharga Untukku
Sesibuk apapun kamu, kamu selalu berusaha memberikan
waktumu untukku. Walaupun aku tahu dan sadar. Waktu bersamaku membuat waktumu
untuk bekerja menjadi berkurang. Tapi kamu tidak pernah peduli itu dan tetap
bersamaku. Padahal jika aku boleh menilai kamu bukanlah tipikal laki-laki yang
penuh perhatian. Kamu adalah laki-laki cuek yang telah memberikan waktu
behargamu untukku. Dan aku merasa sangat beharga memilikimu.
Kamu
Tidak Pernah Menyerah Pada Mimpimu dan Mementingkan Keluarga Di Atas Segalanya
Kamu adalah seorang yang ambisius untuk meraih apa
saja yang kamu cita-citakan dan tidak pernah mengambil resiko. Kamu bekerja
keras agar semua mimpi-mimpimu dapat tercapai dan mampu membahagiakan
keluargamu. Bahkan bagimu keluarga adalah yang terpenting, hingga melebihi
pacar. Yah, walaupun terkadang kesel juga dengernya. Tapi jujur aja, aku
semakin kagum padamu, karena menunjukkan seberapa bertanggung jawabnya kamu
pada keluargamu
Kamu
Apa Adanya, dan Mengajariku Untuk Menerima Kesederhanaanmu
Kamu bukan berasal dari keluarga wah yang
bergelimang harta, kamu hanya seorang laki-laki biasa yang ingin menggapai
mimpinya. Dan aku sadar itulah kamu. Oleh sebab itu dari awal hubungan kita
kamu tidak menunjukkan dan memberikanku segala kemewahan dan tidak membuatku
menjadi seorang yang matre. Kamu sudah mengajarkanku tentang kesederhanaanmu
dan memintaku untuk sama-sama berjuang. Dan aku tahu aku siap memberikan apapun
untuk perjuanganmu.
Kamu
Adalah Laki-Laki Unik, Dan Berbeda Dari Yang Lainnya
Jujur saja, dari banyak laki-laki yang aku kenal
hanya kamu satu-satunya laki-laki yang belum benar-benar mampu aku tebak
hatinya. Kamu masih terlalu jauh dari pemikiranku. Kamu membuat aku serasa
memilikimu selamanya dan di sisi lain
membuatku begitu jauh darimu. Dan kamu juga sangat unik dengan segala
kelakuanmu dan sikapmu yang terkadang masih malu-malu padaku. Dan aku tahu kamu
sangat berbeda dari laki-laki lainnya yang pernah dekat denganku. Dan itulah
yang membuat kamu begitu spesial di mataku.

0 Comments